Berita & Media

BERITA TERKINI

Arief 'Poconggg' Anak Muda yang Sadar Asuransi


Sosok artis, seleb twitter, novelist, screenplay writer, yang menjadi idola baru kawula muda

Berbeda dengan sosok poconggg yang diperankan oleh Arief Muhammad, Selebritis twitter - Blogger - Penulis dan produser film. Poconggg yang ini justru menjadi idola kaula muda. "Gue lebih memilih sosok hantu pocong karena merupakan leader di dunia perhantuan yang misterius, dan gue coba tiga huruf ‘g' dibelakang kata pocong karena telah membuat gue hoki," terang Arief yang pada awal membuat akun twitter mencoba satu maupun dua huruf ‘g' kurang berhasil.

Melalui akun twitter yang fenomenal di Indonesia inilah Ia berhasil memiliki 2.6 juta followers.

Tahukan anda, Arief Poconggg telah lama menjadi keluarga Bumiputera. Ditemui dalam acara Bumiputera Youth Gathering di Pisa Cafe, Jakarta Selatan pada 24 Mei 2014 lalu, Arief berbagi cerita tentang media sosial dan asuransi. Yuk simak bincang - bincangnya...!Arief tidak pernah membayangkan menjadi sosok terkenal di lingkungan media sosial. Berawal pada tahun 2009, dirinya hanya iseng bermain twitter seperti anak muda pada umumnya. Penggemar dan followersnya kian meningkat sejak identitasnya sebagai poconggg diketahui banyak orang di tahun 2011. Sehingga pria bnerusia 23 tahun ini mampu meraup penghasilan yang sangat lumayan untuk anak muda seusianya.

Meski masih muda, pria yang bekerja di bidang creative dan sosialita ini termasuk anak muda yang sadar akan pentingnya asuransi. Arief menyisihkan sebagaian dana untuk proteksi dan investasi untuk masa depannya.

 

Poconggg juga sadar asuransi? "Gw udah kenal lama dengan Bumiputera, dari kecil sama nyokap udah ikut asuransi di Bumiputera. Yang gw ingat, Bumiputera kan terkenal dengan asuransi pendidikan, jadi setiap lulusan sekolah SD, SMP, SMA gw dapat beasiswa dari Bumiputera." Jelas Pria yang pada pertengahan bulan Mei lalu baru mengikuti wisuda sebagai Sarjana Hukum Universitas Trisakti Jakarta.

Melihat perkembangan asuransi yang kian pesat saat ini, menurut Arief perlu edukasi asuransi secara dini ke sekolah - sekolah. "Anak - anak sekarang terutama anak sekolah masih banyak yang belum paham dan tidak peduli apa sih asuransi itu, jadi bisa di edukasi secara dini tentang asuransi, ketika mereka sudah memiliki penghasilan sendiri mereka sudah ga kaget dan mengerti kalau asuransi itu penting karena kita tidak tahu ada kejadian apa kedepan nanti." Katanya.

Memahami karakter anak muda terkini yang gemar bermain di media sosial, Arief bekerjasama dengan selebritis twitter dan para blogger lainnya mengambil kesempatan mengembangkan karirnya berkreasi dengan membuat website bernama nyunyu.com yang isinya khusus artikel anak - anak muda. "Dari awalnya iseng - iseng, kita juga bisa merangkul anak muda melalui artikel yang mereka suka, target kita memang anak SMP dan SMA, alhasil sekarang sudah ada sekitar 70 ribu member, sambil menyalurkan bakat ternyata kita bisa mendapatkan penghasilan juga. " Jelas Arief.

Lalu citra apa yang ingin diperlihatkan Arief ke followers maupun anak muda lainnya? "Simple aja sih yang natural aja, intinya jadi diri sendiri aja dimanapun kita berada meskipun di dunia maya. Bisnis di media ini kan sekedar menjalankan hobby, gw masih mau melanjutkan kuliah dan mengejar cita - cita sebagai lawyer." Lanjutnya semangat. ***Dhila/Rangga.

Kembali ke halaman sebelumnya

 

Kembali ke atas